Entah kenapa belakangan ini saya begitu merasa lesu. Seperti jenuh or something. And for god sake, entah sudah berapa miliar kata 'jenuh' saya lontarkan di blog ini. Sebagai seorang Capricorn yang (katanya) berkaraker Sanguin, maka saya sudah melakukan penyimpangan yang amat sangat terhadap kedua hal tersebut.
Saya menemukan bahwa diri saya ternyata persona membosankan, sendu, dan yang pasti, sama sekali bukan periang :D kurang lebih ini komentar kawan saya saat saya tak sengaja mendengar obrolan mereka.
"Nani itu kenapa ya? kok beda banget sama zaman SMA? Dia dulu lucu, sekarang serius banget. Serem"
"Iya ya, beda banget, dulu dia nyambung sama kita, sekarang kok jadi suka bicara hal aneh aneh gitu?"
Yes, it kinda struck me real hard. I mean, yes I know I'm changing. Tapi. Apakah semenyedihkan itu?
Saya tau yang terbijak sekarang adalah tidak memasukkan semua komentar orang ke dalam hati lantaran mereka tak punya hak apapun dalam pembentukkan pribadi saya. Saya hanya kesulitan menampik fakta bahwa mereka adalah kawan baik saya sejak SMP. Jadi.. ya, rasanya sedikit sedih.
Saya sendiri heran, kenapa saya bisa berubah menjadi seseorang yang menjemukan seperti sekarang ini. Bahkan saya saja mungkin akan menolak kalau harus ngobrol bersama diri saya sendiri.
Entahlah.
Oh ya, kemarin malam minggu, saat saya ngumpul sama kawan kawan itu (yang ceritanya ngerayain ultah saya) saya melihatnya. Dia yang kini tetap tinggi, dengan rambutnya yang acak acakkan, seperti dulu. Kita ketemu, dia bilang "Wah sudah sembilan belas tahun Nan? happy bitrhday yaa"
Saya tersenyum, kita ngobrol dengan penuh basa basi. Dan diapun berlalu.
Sungguh saya tak mengerti, ada apa dengan saya?
*Dan saat ini, lagu The Script yang For The First Time mengalun dengan kejinya.
"Trying to make it work. but man, these times are hard.."
No comments:
Post a Comment