Generasi sekarang akan semakin jauh dengan sensasi perasaan saat menerima sepucuk surat dari pak pos. Atau menunggu nunggu postcard saat lebaran tiba. Stereofolk.blogspot.com tau hal itu dan dengan effort (yang saya yakini tak sedikit) ia mengemas mixtape ketiganya dalam wujud fisik dan dibagikan GRATIS. Jadi jika tidak mampu mengapresiasi dengan resensi panjang lebar soal pemilihan lagu dan keterkaitan tema, maka saya lantunkan terimakasih virtual dalam posting ini.
Let it Rain adalah satu jam duapuluh satu menit yang menyenangkan untuk didengar di siang hari dengan hujan gerimis malas, perut setengah terisi dan kantuk yang menjadi selimut sempurna. Kencangkan headset dan tidur -atau galau- :) dan selepas for folk's sake yang hingga saat ini masih kerap saya putarkan di radio kala malas bicara, Let it Rain adalah sekuel, atau chapter baru yang menarik dari blog ini.
Segera menuju stereofolk.blogspot.com untuk mixtape ini, my favorite part : penempatan musikalisasi puisi Sapardi Djoko oleh Ari Reda (?) pada lini terakhir ♥
Sampit, duabelas siang, gerimis musim penghujan.
Thaaanksss! :D
ReplyDelete